Coban Talun merupakan salah satu spot wisata Jawa Timur yang mendeskripsikan keindahan perbukitan kota Malang.
Selain indah, pengunjung bisa merasakan keasrian dan pesona alam yang begitu menyegarkan. Untuk menikmati nuansa alam menyegarkan tersebut, pengunjung disarankan untuk mengunjungi destinasi ini di pagi hari. Di samping bisa menikmati keindahan pagi di sini, ini dilakukan untuk mengantisipasi kejahatan yang akan terjadi jika bepergian di malam hari.
Coban Talun bukanlah destinasi wisata Jawa Timur terbaru, namun spot wisata kekinian ini tidak pernah sepi pengunjung. Beragam fasilitas unik dapat dinikmati di sini. Lebih lagi bagi para pengunjung yang senang mengabadikan moment dengan ber-selfie ria. Spot wisata bertemakan alam ini meraup banyak pengunjung pada awal tahun 2019. Ya, pesonanyalah yang menjadikan destinasi ini sebagai wisata Jawa Timur terfavorit. Pengunjung dapat melihat pemandangan air terjun dengan ketinggian 75 meter. Selain itu juga terdapat area perbukitan nan indah dan dingin yang dikelilingi oleh pohon pinus yang berjejer.
Sebelum mengunjungi Coban Talun, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan. Akses menuju destinasi ini dapat dilewati oleh beragam jenis kendaraan. Akan tetapi, pengunjung harus rela berjalan kaki menuju pintu masuk wisata Jawa Timur yang satu ini karena keadaan jalan yang begitu licin. Tidak disarankan untuk mengenakan high heels mengingat kontur alam yang kurang mendukung. Jika tidak mengenal atau menguasai lokasi dengan baik, pengunjung harus aktif bertanya kepada petugas yang ada di sepanjang jalan menuju destinasi.
Untuk dapat menikmati salah satu keindahan alam kota Malang ini, pengunjung dapat mengunjunginya di Desa Tulung Rejo, tepatnya di Dusun Wonorejo, Kota Batu, Malang, Jawa Timur. Wisata ini mulai beroperasi pada pukul 07.00 hingga 17.00 WIB di setiap harinya.
Alasan kenapa orang-orang ingin mengunjungi tempat wisata adalah ketersediaan fasilitas yang lengkap dan wahana atau spot apa saja yang bisa dinikmati di sana. Pengunjung dapat memanfaatkan fasilitas yang tersedia di Coban Talun seperti musholla, balai serbaguna, area parkir kendaraan yang cukup luas, kantin, wahana bermain seperti ATV, dan lainnya.
Lalu, apa saja spot yang terdapat di coban talun untuk mengabadikan momen liburan?
Dengan membayar tiket masuk sebesar Rp.10.000,-, para pengunjung dapat menikmati keindahan spot-spot yang ada di salah satu destinasi wisata Jawa Timur ini. Beberapa spot di antaranya adalah:
Spot wisata yang satu ini memang terkesan romantis. Jembatan Asmara memiliki panjang 14 meter dengan lebar 1 meter ini. Konon katanya, jembatan ini diselimuti mitos melanggengkan hubungan sepasang kekasih hingga ke jenjang pernikahan.
Meskipun tidak semewah taman bunga yang ada di luar negeri, pengunjung tidak boleh melewatkan kesempatan berfoto di spot taman bunga ini. Keindahan taman ini didominasi oleh beragam jenis bunga dan warna yang memesona.
Tak heran kenapa taman bunga Coban Talun menjadi pilihan untuk melangsungkan foto prewedding.
Selain indah, pengunjung bisa merasakan keasrian dan pesona alam yang begitu menyegarkan. Untuk menikmati nuansa alam menyegarkan tersebut, pengunjung disarankan untuk mengunjungi destinasi ini di pagi hari. Di samping bisa menikmati keindahan pagi di sini, ini dilakukan untuk mengantisipasi kejahatan yang akan terjadi jika bepergian di malam hari.
Seperti Apa Destinasi Wisata Coban Talun yang Sebenarnya?
Coban Talun bukanlah destinasi wisata Jawa Timur terbaru, namun spot wisata kekinian ini tidak pernah sepi pengunjung. Beragam fasilitas unik dapat dinikmati di sini. Lebih lagi bagi para pengunjung yang senang mengabadikan moment dengan ber-selfie ria. Spot wisata bertemakan alam ini meraup banyak pengunjung pada awal tahun 2019. Ya, pesonanyalah yang menjadikan destinasi ini sebagai wisata Jawa Timur terfavorit. Pengunjung dapat melihat pemandangan air terjun dengan ketinggian 75 meter. Selain itu juga terdapat area perbukitan nan indah dan dingin yang dikelilingi oleh pohon pinus yang berjejer.
Kantongi Poin Berikut Ini Sebelum Mengunjungi Coban Talun
Sebelum mengunjungi Coban Talun, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan. Akses menuju destinasi ini dapat dilewati oleh beragam jenis kendaraan. Akan tetapi, pengunjung harus rela berjalan kaki menuju pintu masuk wisata Jawa Timur yang satu ini karena keadaan jalan yang begitu licin. Tidak disarankan untuk mengenakan high heels mengingat kontur alam yang kurang mendukung. Jika tidak mengenal atau menguasai lokasi dengan baik, pengunjung harus aktif bertanya kepada petugas yang ada di sepanjang jalan menuju destinasi.
Lokasi Coban Talun
Fasilitas dan Spot Wisata di Coban Talun
1. Jembatan Asmara
2. Kawasan Taman Bunga
3. Apache Camp
Lihat postingan ini di Instagram
Pengunjung tidak perlu merencanakan liburan jauh-jauh ke luar negeri demi melihat secara langsung rumah asli suku Apache. Coban Talun adalah pilihan destinasi wisata Jawa Timur yang mengadaptasi sedikit dari view luar negeri seperti rumah ala suku Apache.
No comments